Pipa PT BSP Bandar Pedada Bocor, Minyak Berserakan

Rabu, 14 Oktober 2020 | 18:11:57 WIB

Metroterkini.com - Warga kampung Belading Kecamatan Sabak Auh kabupaten Siak mengkhawatirkan pipa minyak milik BOB PT. Bumi Siak 
Pusako ( BSP) yang bocor, sehingga berserakan di dekat pemukiman warga Belading.

Warga Belading yang berinisial TS saat dikonfirmasi awak media mengungkapkan, bocornya pipa miyak milik BOB PT BSP tersebut diketahuinya
tadi malam sekitar pukul 23.00 Wib. 

Menurut Ts, dia merasa ada sesuatu yang aneh dan tidak enak dipenciumannya, dan membuat bau yang tidak enak itu. Lalu mencari tau dari mana sumbernya bau tersebut, setelah ditemuinya, ternyata berasal dari pipa minyak milik BOB yang bocor sekitar lebih kurang 8 meter dari kediaman nya.

Ts juga sangat menyayangkan lambannya dari pihak BOB mengatasi hal tersebut. Menurutnya, dari pukul 23.00 Wib s/d 07.00 Wib belum ada pihak BOB yang datang mengatasi bocornya pipa tersebut.

Menyikapi bocornya pipa minyak tersebut, melalui Humas BOB  Kamaruzaman mengungkapkan, bocornya pipa minyak tersebut dikarenakan sudah dimakan usia alias lapuk. Pihaknya akan segera mengatasi persoalan tersebut, Rabu (14/10/20).

"Itu bukan kebun, tapi parit yang ada di sekitar lokasi," kata Humas BOB Kamaruzzaman.

Menurut Humas BOB tersebut, kebocoran diketahui sekitar pukul 05.40 Wib dini hari atas laporan Kadus ke Laskar Sacurity dan itu murni kebocoran akibat usia pipa yang sudah tua mengalami keropos.

"Pagi ini kru kita sudah mengerjakan perbaikan pipa yang bocor itu," tutupnya. [ibrahim]

Terkini